Lompat ke konten
Beranda » Berita » Tak Cuma Brio Murah, Honda Juga Luncurkan Brio Premium

Tak Cuma Brio Murah, Honda Juga Luncurkan Brio Premium

    Selain mengeluarkan mobil murah dan ramah lingkungan (LCGC) yaitu Honda Brio Satya, PT Honda Prospect Motor (HPM) merilis produk New Honda Brio sebagai penerus dari generasi sebelumnya, yaitu Honda Brio yang pertama kali diperkenalkan

    di Indonesia pada tahun 2012 lalu. Kali ini Honda meluncurkan New Honda Brio A/T 1.2 L dan New Brio Sport 1.3 L.
    “Dengan varian baru ini, New Honda Brio memenuhi semua yang dibutuhkan dari sebuah city car dengan fitur lengkap dan harga terjangkau,” ujar Marketing and After Sales Service Director PT HPM Jonfis Fandy di Djakarta Theater XXI, Jakarta Pusat,
    Pada produk barunya ini, Honda memperkenalkan mesin i-VTEC SOHC 1.2 liter dengan silinder bertenaga 88 PS yang didukung teknologi Drive by Wire, Shift Hold Control, Grade Logic Control serta efisiensi bahan bakar yang tinggi serta kadar emisi yang memenuhi standar EURO-4. Sedangkan untuk New Honda Brio Sport mengusung mesin i-VTEC SOHC 1.3 liter 4 silinder dengan tenaga 100 PS.

    Fitur yang tertanam didalamnya seperti Electric Power Steering (EPS), Fitur baru seperti Fog Lamp dan Rear Wiper hadir pada tipe E. Sementara fitur lain seperti Body Colored Side Mirror, Body Colored Door Handle pada tipe E dan S. Selain itu fitur 14″ Alloy Wheel, Power Window, Reae Bumper Garnish, dan Tail Gate Spoiler tersedia pada tipe E.

    Untuk segi keamanan, produk ini dilengkapi Dual SRS Airbags, Pretensioner Seatbelt with Load Limiter, peranti pengereman ABS+EBD serta rangka bodi berteknologi G-Force Control (G-CON) dan Advanced Compatibility Engineering (ACE). – Honda Bandung

    Call
    Whatsapp